Salah Jalan Berakhir Tragis
By: Ginting Sadtyono
Ongky adalah pelajar SMA yang berasal dari keluarga sederhana, namun ulet bekerja. Ia memulai ide bisnisnya dengan berjualan pulsa di lingkungan rumah dan sekolah. Namun sayangnya, ia gelap mata saat ditawari pekerjaan menggiurkan oleh mantan kakak kelasnya. Tanpa disadari Ongky telah tergabung dalam jaringan pengedar narkoba. Polisi membawanya ke pengadilan atas kesalahan yang tak ia acuhkan selama ini.
Komik “Salah Jalan Berakhir Tragis” memberikan informasi bahwa pedagang narkoba seringkali juga merekrut masyarakat biasa untuk ikut menjadi kurir. Bayaran yang ditawarkan mungkin cukup tinggi, namun hal ini merupakan tindakan kriminal yang melanggar hukum. Komik ini diharapkan dapat mengajak para remaja untuk berhati-hati saat mencari pekerjaan. Sebaiknya remaja harus menyelidiki terlebih dahulu pekerjaan yang ia jalani.